Soal CPNS Tes Wawasan Kebangsaan dan Pembahasan - Pemerintah memastikan pelaksanaan seleksi CPNS akan berjalan tertib, dan tidak ada celah bagi pihak-pihak yang bermain curang, termasuk calo. Yang telah dijamin kerahasiaan soal CPNS dengan pengamanan yang ketat dan berlapis.
Soal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) akan diacak sehingga peserta satu dengan lainnya yang berada disamping kiri-kanan, depan dan belakang akan mengerjakan soal yang berbeda. Begitu peserta selesai mengerjakan soal dan menekan tombol selesai, jawaban juga akan dikunci dan nilai langsung muncul saat itu juga.
Untuk mempersiapkan hal tersebut Menpan-RB juga telah menyiapkan materi contoh kumpulan soal-soal tersebut untuk diunduh luas di masyarakat sehingga anda bisa memperlajari sebagai bekal persiapan seleksi CPNS agar mampu menjawab semua soal dalam tes seleksi CPNS
Soal CPNS Tes Wawasan Kebangsaan dan Pembahasan
Nah untuk itu, mengulang-ulang materi kumpulan soal CPNS dianggap cukup membantu peserta dalam menjawab soal. Maka mulai dari sekarang mempelajari tentang materi serta cara menjawab dengan cepat soal CPNS.
Berikut ini Soal CPNS Tes Wawasan Kebangsaan beserta jawaban dan pembahasannya yang bisa anda pelajari untuk mempersiapkan diri menghadapi ujian CPNS.
1. Dikitap apa istilah Bhineka Tunggal Ika ditemukan ?
Jawaban :
Kitap Sutasoma
Penjelasan :
Bunyi lengkap dari ungkapan Bhinneka Tunggal Ika dapat ditemukan dalam Kitab Sutasoma yang ditulis oleh Mpu Tantular pada abad XIV di masa Kerajaan Majapahit
2. Ada berapa versi, lambang negara yang dibuat oleh M. Yamin ?
Jawaban :
1
Penjelasan :
Lambang negara yang dibuat oleh M. Yamin hanya ada 1 versi
3. Apa tujuan Ir. Soekarno meminta supaya menambahkan jambul pada bagian kepala Lambang Negara ?
Jawaban :
Supaya tidak mirip dengan lambang negara Amerika
Penjelasan :
Pada akhir bulan Februari 1950, Presiden Soekarno memberikan saran untuk menyempurnakan lagi lambang negara garuda pancasila. Menurut beliau gambar kepala garuda yang gundul, mirip dengan lambang negara Amerika Serikat (Bald Eagle). Tujuan penyempurnaan kepala garuda agar tidak terlihat “gundul” adalah dengan menambahkan jambul di kepala garuda Indonesia, sehingga ada perbedaan dengan Bald Eagle, lambang negara Amerika. Inisiatif “jambul” di kepala Garuda sesuai dengan jenis burung Elang Rajawali yang ada di wilayah Jawa
4. Apa makna garis hitam tebal pada tengah perisai Lambang Garuda Pancasila ?
Jawaban :
Melambangkan posisi indonesia berada di garis khaltulistiwa
Penjelasan :
Di tengah perisai terdapat sebuah garis hitam tebal yang menggambarkan garis khatulistiwa hal tersebut mencerminkan lokasi / Letak Indonesia, yaitu indonesia sebagai negara tropis yang dilintasi garis khatulistiwa
5. BAB yang menjelaskan mengenai bentuk dan kedaulatan dalam UUD 1945 adalah ?
Jawaban :
BAB I
Penjelasan :
BAB I : Bentuk dan Kedaulatan
6. Dalam melakukan kewajibannya Presiden dibantu oleh satu orang Wakil Presiden. Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 4 ayat 2
Penjelasan :
Pasal 4 ayat 2 : Dalam melakukan kewajibannya Presiden dibantu oleh satu orang Wakil Presiden
7. Negara mengakui dan menghormati satuan-satuan pemerintahan daerah yang bersifat khusus atau bersifat istimewa yang diatur dengan undang-undang. Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 18B ayat 1
Penjelasan :
Pasal 18B ayat 1:
Negara mengakui dan menghormati satuan-satuan pemerintahan daerah yang bersifat khusus atau bersifat istimewa yang diatur dengan undang-undang
8. Badan-badan lain yang fungsinya berkaitan dengan kekuasaan kehakiman diatur dalam undang-undang. Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 24 ayat 3
Penjelasan :
Pasal 24 ayat 3 : Badan-badan lain yang fungsinya berkaitan dengan kekuasaan kehakiman diatur dalam undang-undang
9. Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang-undang dengan maksud semata-mata untuk menjamin pengakuan serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain dan untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan moral, nilainilai agama, keamanan, dan ketertiban umum dalam suatu masyarakat demokratis.
Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 28J ayat 2
Penjelasan :
Pasal 28J ayat 2 : Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang-undang dengan maksud semata-mata untuk menjamin pengakuan serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain dan untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan moral, nilainilai agama, keamanan, dan ketertiban umum dalam suatu masyarakat demokratis
10. Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden yang akan dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden menurut UUD 1945 adalah ?
Jawaban :
Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden yang mendapatkan suara lebih dari lima puluh persen dari jumlah suara dalam pemilihan umum dengan sedikitnya dua puluh persen suara di setiap provinsi yang tersebar di lebih dari setengah jumlah provinsi di Indonesia
Penjelasan :
Pasal 6A ayat 3 : Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden yang mendapatkan suara lebih dari lima puluh persen dari jumlah suara dalam pemilihan umum dengan sedikitnya dua puluh persen suara di setiap provinsi yang tersebar di lebih dari setengah jumlah provinsi di Indonesia, dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden
11. Dewan Perwakilan Daerah dapat mengajukan kepada Dewan Perwakilan Rakyat rancangan undang-undang yang berkaitan dengan apa ?
Jawaban :
Otonomi daerah, hubungan pusat dan daerah, pembentukan dan pemekaran serta penggabungan daerah, pengelolaan sumber daya alam dan sumber daya ekonomi lainnya, serta yang berkaitan dengan perimbangan keuangan pusat dan daerah
Penjelasan :
Pasal 22D ayat 1 : Dewan Perwakilan Daerah dapat mengajukan kepada Dewan Perwakilan Rakyat rancangan undang-undang yang berkaitan dengan otonomi daerah, hubungan pusat dan daerah, pembentukan dan pemekaran serta penggabungan daerah, pengelolaan sumber daya alam dan sumber daya ekonomi lainnya, serta yang berkaitan dengan perimbangan keuangan pusat dan daerah
12. Berdasarkan Pasal 37 ayat 3, untuk mengubah pasal-pasal Undang-Undang Dasar, Sidang Majelis Permusyawaratan Rakyat harus dihadiri minimal berapa anggota MPR ?
Jawaban :
Sekurang-kurangnya 2/3 dari jumlah anggota MPR
Penjelasan :
Pasal 37 ayat 3 : Untuk mengubah pasal-pasal Undang-Undang Dasar, Sidang Majelis Permusyawaratan Rakyat dihadiri oleh sekurang-kurangnya 2/3 dari jumlah anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat
13. Dibawah ini yang termasuk tingkatan pengetahuan adalah, kecuali ?
Jawaban :
Filososi
Penjelasan :
Tingkatan pengetahuan ilmiah ada 4 yaitu:
• Pengetahuan deskriptif
• Pengetahuan kausal
• Pengetahuan normatif
• Pengetahuan essensial
14. Nilai-nilai Pancasila sebagai jiwa bangsa dan kepribadian bangsa disepakati oleh para pendiri negara (political consensus) sebagai dasar negara Indonesia, hal ini merupakan salah satu alasan diperlukannya pancasila dalam kajian sejarah bangsa indonesia sebagai apa ?
Jawaban :
Pancasila sebagai Perjanjian Luhur
Penjelasan :
Perjanjian luhur, artinya nilai-nilai Pancasila sebagai jiwa bangsa dan kepribadian bangsa disepakati oleh para pendiri negara (political consensus) sebagai dasar negara Indonesia
15. Sila ke dua dijiwai oleh sila apa ?
Jawaban :
Sila I
Penjelasan :
Sila-sila pancasila bersifat hierarkhis dan berbentuk piramidal, maksudnya disini Susunan sila-sila pancasila menunjukkan suatu rangkaian urutan yang berjenjang, dimana sila-sila pancasila dijiwai oleh sila sebelumnya dan menjiwai sila berikutnya.
• Sila pertama menjiwai sila ke-2 hingga sila ke-5
• Sila ke-2 dijiwai oleh sila pertama dan sila ke-2 menjiwai sila ke-3 hingga sila ke-5
• Sila ke-3 dijiwai oleh sila pertama & sila ke-2 dan sila ke-3 menjiwai sila ke-4 dan sila ke-5
• Sila ke-4 dijiwai oleh sila pertama, sila ke-2, & sila ke-3 dan sila ke-4 menjiwai sila ke-5
• Sila ke-5 dijiwai oleh sila pertama hingga sila ke-4
16. Naluri manusia guna selalu hidup beserta orang lain disebut dengan apa ?
Jawaban :
Gregariousness
Penjelasan :
Naluri manusia guna selalu hidup beserta orang lain disebut gregariousness
17. Tujuan negara ialah memungkinkan rakyatnya berkembang serta mengembangkan daya ciptanya sebebas mungkin. Penjelasan : di samping merupakan tujuan negara yang dikemungkakan oleh siapa ?
Jawaban :
Roger H. Soltan
Penjelasan :
Menurut Roger H. Soltan, tujuan negara ialah memungkinkan rakyatnya berkembang serta mengembangkan daya ciptanya sebebas mungkin
18. Negara yang memiliki powers constitutive, yakni wewenang membentuk undangundang dasar sendiri serta wewenang mengatur bentuk organisasi sendiri dalam kerangka dan batas-batas konstitusi negara tersebut. Bentuk negara berdasarkan Penjelasan : di samping adalah ?
Jawaban :
Federasi
Penjelasan :
Negara serikat/ federasi ialah negara yang susunan negaranya jamak, terdiri dari negara-negara bagian
19. Ikut mengawasi jalannya pemerintahan di daerah maupun di tingkat pusat, merupakan peranan warga negara dalam mewujudkan ?
Jawaban :
Nasionalisme & patriotisme
Penjelasan :
Peranan warga negara indonesia dalam mewujudkan rasa nasionalisme & patriotisme antara lain adalah :
• Menghindari tindakan provokatif yang tidak bertanggung jawab.
• Aktif memberi usul, saran, tanggapan, dan kritik terhadap penyelenggaraan negara
• Menjalankan dan mempertahankan kegiatan yang bersifat kerukunan di masyarakat, misalnya, acara pernikahan, kematian, kelahiran, dan syukuran
• Menjaga nama baik dan kebanggaan atas negara sendiri di luar negeri, misalnya, ketika belajar atau bekerja di negara lain
• Mengikuti siskamling dan kerja bakti
• Ikut mengawasi jalannya pemerintahan di daerah maupun di tingkat pusat
• Menjaga ketertiban masyarakat dengan mematuhi aturan yang dibuat bersama
• Mematuhi hukum dan aturan yang telah disepakati negara
• Menerima dan menghargai perbedaan antarsuku bangsa, misalnya, berteman dengan siswa dari suku lain
• Bersedia membela negara dari ancaman negara lain
• Mengikuti kegiatan PON, Jambore Nasional, MTQ, pretukaran pelajar, dan misi kesenian
20. Berdasarkan lima konsep negara yang diajukan oleh M. Tahir Azhary, konsep negara hukum yang diterapkan di negara-negara Eropa-Kontinental adalah ?
Jawaban :
Rechtsstaat
Penjelasan :
Rechtsstaat adalah konsep negara hukum yang diterapkan di negara-negara EropaKontinental
21. Salah satu sumber hukum yang yang berlaku di Indonesia adalah perjanjian dalam hubungan internasional antara satu negara dengan negara lainnya. Sumber hukum ini disebut juga dengan apa ?
Jawaban :
Traktat
Penjelasan :
Sumber hukum yang berlaku di Indonesia :
• Kebiasaan hukum tidak tertulis
Kebiasaan ialah sumber hukum tertua, sumber dari mana dikenal atau dapat digali sebagian dari hukum di luar undang-undang.
• Doktrin
Doktrin adalah pendapat para ahli hukum terkemuka yang dijadikan dasar atau asas-asas penting dalam hukum dan penerapannya.
• Undang-undang
Pengertian undang-undang dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu undang-undang dalam arti material dan undang-undang dalam arti formal:
a) Undang-undang dalam arti material ialah setiap peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintah yang dilihat dari isinya disebut undang-undang dan mengikat setiap warga negara secara umum.
b) Undang-undang dalam arti formal ialah setiap keputusan penguasa yang dilihat dari bentuknya dan cara terjadinya dapat disebut undang-undang.
• Yurisprudensi
Yurisprudensi ialah keputusan hakim terdahulu terhadap suatu perkara yang tidak diatur oleh undang-undang dan dijadikan pedoman oleh hakim lainnya dalam memutuskan perkara yang serupa. Munculnya yurisprudensi dikarenakan adanya peraturan perundang-undangan yang kurang maupun tidak jelas pengertiannya sehingga menyulitkan hakim dalam memutuskan suatu perkara.
Untuk itu, hakim membuat maupun membentuk hukum baru dengan cara mempelajari putusan-putusan hakim terdahulu, khususnya tentang perkaraperkara yang sedang dihadapinya.
• Traktat
Traktat ialah perjanjian dalam hubungan internasional antara satu negara dengan negara lainnya. Apabila dua orang mengadakan kata sepakat (konsensus) tentang sesuatu hal, maka mereka lalu mengadakan perjanjian.
Traktat dapat dibedakan menjadi dua. :
a) Traktat bilateral ialah perjanjian yang diciptakan oleh dua negara. Traktat ini bersifat tertutup karena hanya melibatkan dua negara yang berkepentingan. Misalnya, Perjanjian Dwi-Kewarganegaraan antara Indonesia dan RRC.
b) Traktat multilateral ialah perjanjian yang dibuat atau dibentuk oleh lebih dari dua negara. Contohnya, perjanjian internasional tentang pertahanan bersama negara-negara Eropa (NATO). Apabila ada traktat multilateral yang memberikan kesempatan pada negara-negara yang semula tidak turut mengadakannya, tetapi kemudian juga menjadi pihaknya, maka traktat tersebut adalah traktat kolektif atau traktat terbuka, misalnya, Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa.
22. Hukum yang timbul dari hukum objektif yang dihubungkan dengan seseorang tertentu merupakan pengertian dari hukum apa ?
Jawaban :
Hukum subjektif
Penjelasan :
Penggolongan hukum berdasarkan Wujudnya :
• Hukum subjektif, yakni hukum yang timbul dari hukum objektif yang dihubungkan dengan seseorang tertentu. Contohnya, UU No. 1/74 tentang
Perkawinan
• Hukum objektif, yaitu hukum dalam negara yang berlaku umum dan tidak mengenal orang atau golongan tertentu. Contohnya, UU No. 14/92 tentang Lalu Lintas
23. Salah satu lembaga pelaksana kekuasaan kehakiman bagi rakyat pencari keadilan pada umumnya adalah ?
Jawaban :
Peradilan umum
Penjelasan :
Peradilan umum merupakan salah satu lembaga pelaksana kekuasaan kehakiman bagi rakyat pencari keadilan pada umumnya. Lembaga yang termasuk dalam peradilan umum adalah Pengadilan Negeri dan Pengadilan Tinggi
24. Salah satu dasar hukum pemberantasan tidak pidana korupsi adalah Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2004, hal tersebut mengenai apa ?
Jawaban :
Percepatan Pemberantasan Korupsi
Penjelasan :
Dasar hukum pemberantasan tidak pidana korupsi adalah sebagai berikut:
• UU No. 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• UU No. 28 tahun 1999 tentang Penyelengaraan Negara yang Bersih dan Bebas KKN
• UU No. 3 tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• UU No. 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• Ketetapan MPR No. X/MPR/1998 tentang Penyelengaraan Negara yang Bersih dan Bebas KKN
• UU No. 15 tahun 2002 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang
• UU No. 30 tahun 2002 tentang Komisi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (KPK)
• Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2004 tentang Percepatan Pemberantasan Korupsi
• Peraturan Pemerintah No. 71 tahun 2000 tentang Tata Cara Pelaksanaan Peran Serta Masyarakat dan Pemberian Penghargaan dalam Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• Peraturan Pemerintah No. 63 tahun 2005 tentang Sistem Manajemen Sumber Daya Manusia KPK
25. Setiap hak asasi seseorang menimbulkan kewajiban dasar dan tanggung jawab untuk menghormati hak asasi orang lain secara timbal balik. Penjelasan : disamping merupakan ?
Jawaban :
Kewajiban-kewajiban dasar manusia yang terkandung dalam HAM
Penjelasan :
Dalam HAM, terkandung pula kewajiban-kewajiban dasar manusia sebagai berikut :
• Setiap orang wajib menghormati hak asasi orang lain, moral, etika, dan tata tertib kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
• Setiap orang yang ada di wilayah negara RI wajib patuh pada peraturan perundang-undangan, hukum tidak tertulis, dan hukum internasional (mengenai hak asasi manusia yang telah diterima oleh negara RI)
• Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada batasan yang ditetapkan oleh undang-undang
• Setiap warga negara wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara
• Setiap hak asasi seseorang menimbulkan kewajiban dasar dan tanggung jawab untuk menghormati hak asasi orang lain secara timbal balik
26. Keberadaan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) diatur oleh apa ?
Jawaban :
Pasal 75 sampai dengan pasal 99 UU No. 39 tahun 1999
Penjelasan :
Keberadaan Komnas HAM diatur dalam Pasal 75 sampai dengan Pasal 99 UU No. 39 tahun 1999
27. Dibawah ini yang termasuk hambatan dalam penegakan HAM (Hak Asasi manusia) di Indonesia yang berasal dari dalam negeri adalah ?
Jawaban :
Kualitas peraturan perundang-undangan belum sesuai dengan harapan masyarakat
Penjelasan :
Hambatan-hambatan dalam penegakan HAM di Indonesia yang berasal dari dalam negeri antara lain adalah:
• Keadaan geografis Indonesia yang luas dan jumlah penduduknya yang banyak
menimbulkan kendala dalam komunikasi dan sosialisasi produk hukum dan perundang-undangan
• Budaya hukum dan hak asasi manusia yang belum terpadu
• Kualitas peraturan perundang-undangan belum sesuai dengan harapan masyarakat
• Penegakan hukum yang kurang atau tidak bijaksana karena bertentangan dengan aspirasi masyarakat
• Rendahnya penguasaan hukum dari sebagian aparat penegak hukum, baik dalam teori maupun pelaksanaan
• Kesadaran hukum yang masih rendah sebagai akibat rendahnya kualitas sumber daya manusia
• Mekanisme lembaga penegak hukum yang fragmentaris sehingga sering menimbulkan disparitas penegak hukum dalam kasus yang sama
28. Salah satu syarat pembentukan pengadilan internasional di suatu negara dalam menangani kasus pelanggaran berat hak asasi manusia adalah ?
Jawaban :
Pemerintah negara yang bersangkutan tidak berdaya dan tidak sanggup menciptakan pengadilan yang objektif
Penjelasan :
Di suatu negara akan dibentuk pengadilan internasional atas kasus pelanggaran berat hak asasi manusia apabila terjadi hal-hal sebagai berikut:
• Pemerintah negara yang bersangkutan tidak berdaya dan tidak sanggup menciptakan pengadilan yang objektif
• Mengancam perdamaian internasional ataupun regional
• Berlangsung konflik yang terus-menerus
29. Perjanjian dari kesepakatan antara warga negara dengan pemerintah merupakan salah satu unsur-unsur yang harus dimuat di dalam konstitusi menurut pendapat Lohman, hal tersebut disebut juga dengan apa ?
Jawaban :
Konstitusi sebagai perwujudan kontak sosial
Penjelasan :
Unsur-unsur yang harus dimuat di dalam konstitusi menurut pendapat Lohman (dalam Farida Indrati Suprapto) adalah:
• Konstitusi sebagai perwujudan kontak sosial, yaitu merupakan perjanjian dari kesepakatan antara warga negara dengan pemerintah
• Konstitusi sebagai penjamin hak asasi manusia, yaitu merupakan penentu hak dan kewajiban warga negara dan badan-badan pemerintah
• Konstitusi sebagai forma regiments, yaitu merupakan kerangka pembangunan pemerintah
30. Dibawah ini yang merupakan salah satu makna yang terkandung dalam alinea keempat pembukaan UUD 1945 adalah, kecuali ?
Jawaban :
Bahwa perjuangan bangsa Indonesia telah sampai pada saat yang tepat, yaitu kemerdekaan
Penjelasan :
Makna yang terkandung dalam alinea ketiga pembukaan UUD 1945 :
• Adanya keinginan untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
• Adanya keinginan untuk memajukan kesejahteraan umum
• Adanya keinginan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa
• Ikut serta melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan dan perdamaian abadi
• Dasar negara, yaitu Pancasila
31. Pada masa kedatangan negara-negara eropa di dunia timur untuk mencari rempahrempah, negara eropa yang mendarat di Maluku pada tahun 1521 adalah ?
Jawaban :
Spanyol
Penjelasan :
Pada tahun 1521 Spanyol berhasil mendarat di Maluku
32. Kapan VOC dibubarkan ?
Jawaban :
31 Desember 1799
Penjelasan :
VOC di bubarkan pada tanggal 31 Desember 1799
33. Sekolah pada zaman Belanda, dimana sekolah bagi para calon pegawai negeri adalah ?
Jawaban :
OSVIA
Penjelasan :
Tujuan dikembangkannya sistem pendidikan barat di indonesia yang pada awalnya bertujuan untuk menghasilkan tenaga administrasi Belanda yang terampil, terdidik, dan murah. Namun semenjak diberlakukannya Politik Etis yang digagas oleh Van Deventer pemerintah Belanda lebih terdorong untuk mendirikan sekolah-sekolah secara berjenjang. Selain karena tuntutan Van Deventer, hal ini juga bertujuan untuk mengarahkan pendidikan bagi masyarakat Indonesia agar terbebas dari kebodohan sehingga mampu menyediakan tenaga ahli dan terdidik dalam segala bidang. Sekolah yang ada di pada zaman Belanda adalah:
• ELS (Europese Lagere School) khusus untuk anak-anak Eropa dan HIS (Holands Inlandse School) untuk anak-anak pribumi . Adapula sekolah dasar bagi pribumi yang dibedakan antara sekolah kelas satu untuk golongan bangsawan dan kelas dua untuk golongan rakyat biasa
• MULO (Meer Uitgebreid Lagere Onderwijk) yang dilanjutkan ke AMS (Algemeene Middelbare School), yang lainnya ada HBS (Hogere Burger School) dan KS (Kweek School) atau sekolah keguruan, merupakan sekolah setingkat SMP dan SMA.
• OSVIA (Opleiding School Voor Inlandsche Ambtenaren), merupakan sekolah bagi para calon pegawai negeri, STOVIA (School Toot Opleiding van Indische Artsen) untuk sekolah kedokteran, THS (Technische Hogere School) sebagai sekolah tinggi tehnik yang sekarang bernama ITB (Institut Teknologi Bandung); merupakan sekolah setingkat perguruan tinggi
34. Perlu dijelaskan bahwa sebagai aparatus komunikasi, bahasa memiliki rupa-rupa keterbatasan dan ketidaksempurnaan, banyak kekuranglengkapan yang melekat erat (inheren) di dalam sosok bahasa itu sendiri, yang pada gilirannya justru dapat mencuatkan aneka kesalahpahaman. Sebab pertama dari kekuranglengkapan dan kekurangsempurnaan bahasa adalah ihwal penandaan atau penyimbolan unsurunsur kebahahasaan. Penandaan komponen-komponen bahasa tersebut lazimnya dilakukan baik secara konvensional maupun inkonvensional.
Masalah utama yang dibicarakan dalam paragraf di atas adalah ?
Jawaban :
Bahasa memiliki rupa-rupa keterbatasan dan ketidaksempurnaan
Penjelasan :
Masalah utama yang dijelaskan dalam paragraf di atas adalah mengenai Penyebab kekuranglengkapan dan kekurang sempurnaan bahasa
35. Pemerintah melakukan debirokratis di bidang industri. Makna kata debirokratis dalam kalimat tersebut adalah ?
Jawaban :
Penyederhanaan mekanisme pengurusan
Penjelasan :
Makna kata debirokratis dalam kalimat tersebut adalah Penyederhanaan mekanisme pengurusan
Jawaban :
Kitap Sutasoma
Penjelasan :
Bunyi lengkap dari ungkapan Bhinneka Tunggal Ika dapat ditemukan dalam Kitab Sutasoma yang ditulis oleh Mpu Tantular pada abad XIV di masa Kerajaan Majapahit
2. Ada berapa versi, lambang negara yang dibuat oleh M. Yamin ?
Jawaban :
1
Penjelasan :
Lambang negara yang dibuat oleh M. Yamin hanya ada 1 versi
3. Apa tujuan Ir. Soekarno meminta supaya menambahkan jambul pada bagian kepala Lambang Negara ?
Jawaban :
Supaya tidak mirip dengan lambang negara Amerika
Penjelasan :
Pada akhir bulan Februari 1950, Presiden Soekarno memberikan saran untuk menyempurnakan lagi lambang negara garuda pancasila. Menurut beliau gambar kepala garuda yang gundul, mirip dengan lambang negara Amerika Serikat (Bald Eagle). Tujuan penyempurnaan kepala garuda agar tidak terlihat “gundul” adalah dengan menambahkan jambul di kepala garuda Indonesia, sehingga ada perbedaan dengan Bald Eagle, lambang negara Amerika. Inisiatif “jambul” di kepala Garuda sesuai dengan jenis burung Elang Rajawali yang ada di wilayah Jawa
4. Apa makna garis hitam tebal pada tengah perisai Lambang Garuda Pancasila ?
Jawaban :
Melambangkan posisi indonesia berada di garis khaltulistiwa
Penjelasan :
Di tengah perisai terdapat sebuah garis hitam tebal yang menggambarkan garis khatulistiwa hal tersebut mencerminkan lokasi / Letak Indonesia, yaitu indonesia sebagai negara tropis yang dilintasi garis khatulistiwa
5. BAB yang menjelaskan mengenai bentuk dan kedaulatan dalam UUD 1945 adalah ?
Jawaban :
BAB I
Penjelasan :
BAB I : Bentuk dan Kedaulatan
Baca juga : Kisi-kisi soal CPNS terbaru
6. Dalam melakukan kewajibannya Presiden dibantu oleh satu orang Wakil Presiden. Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 4 ayat 2
Penjelasan :
Pasal 4 ayat 2 : Dalam melakukan kewajibannya Presiden dibantu oleh satu orang Wakil Presiden
7. Negara mengakui dan menghormati satuan-satuan pemerintahan daerah yang bersifat khusus atau bersifat istimewa yang diatur dengan undang-undang. Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 18B ayat 1
Penjelasan :
Pasal 18B ayat 1:
Negara mengakui dan menghormati satuan-satuan pemerintahan daerah yang bersifat khusus atau bersifat istimewa yang diatur dengan undang-undang
8. Badan-badan lain yang fungsinya berkaitan dengan kekuasaan kehakiman diatur dalam undang-undang. Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 24 ayat 3
Penjelasan :
Pasal 24 ayat 3 : Badan-badan lain yang fungsinya berkaitan dengan kekuasaan kehakiman diatur dalam undang-undang
9. Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang-undang dengan maksud semata-mata untuk menjamin pengakuan serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain dan untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan moral, nilainilai agama, keamanan, dan ketertiban umum dalam suatu masyarakat demokratis.
Pasal di samping merupakan bunyi dari pasal berapa dalam UUD 1945 ?
Jawaban :
Pasal 28J ayat 2
Penjelasan :
Pasal 28J ayat 2 : Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang-undang dengan maksud semata-mata untuk menjamin pengakuan serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain dan untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan moral, nilainilai agama, keamanan, dan ketertiban umum dalam suatu masyarakat demokratis
Baca juga : Trik Ampuh Lulus CPNS
10. Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden yang akan dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden menurut UUD 1945 adalah ?
Jawaban :
Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden yang mendapatkan suara lebih dari lima puluh persen dari jumlah suara dalam pemilihan umum dengan sedikitnya dua puluh persen suara di setiap provinsi yang tersebar di lebih dari setengah jumlah provinsi di Indonesia
Penjelasan :
Pasal 6A ayat 3 : Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden yang mendapatkan suara lebih dari lima puluh persen dari jumlah suara dalam pemilihan umum dengan sedikitnya dua puluh persen suara di setiap provinsi yang tersebar di lebih dari setengah jumlah provinsi di Indonesia, dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden
11. Dewan Perwakilan Daerah dapat mengajukan kepada Dewan Perwakilan Rakyat rancangan undang-undang yang berkaitan dengan apa ?
Jawaban :
Otonomi daerah, hubungan pusat dan daerah, pembentukan dan pemekaran serta penggabungan daerah, pengelolaan sumber daya alam dan sumber daya ekonomi lainnya, serta yang berkaitan dengan perimbangan keuangan pusat dan daerah
Penjelasan :
Pasal 22D ayat 1 : Dewan Perwakilan Daerah dapat mengajukan kepada Dewan Perwakilan Rakyat rancangan undang-undang yang berkaitan dengan otonomi daerah, hubungan pusat dan daerah, pembentukan dan pemekaran serta penggabungan daerah, pengelolaan sumber daya alam dan sumber daya ekonomi lainnya, serta yang berkaitan dengan perimbangan keuangan pusat dan daerah
12. Berdasarkan Pasal 37 ayat 3, untuk mengubah pasal-pasal Undang-Undang Dasar, Sidang Majelis Permusyawaratan Rakyat harus dihadiri minimal berapa anggota MPR ?
Jawaban :
Sekurang-kurangnya 2/3 dari jumlah anggota MPR
Penjelasan :
Pasal 37 ayat 3 : Untuk mengubah pasal-pasal Undang-Undang Dasar, Sidang Majelis Permusyawaratan Rakyat dihadiri oleh sekurang-kurangnya 2/3 dari jumlah anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat
13. Dibawah ini yang termasuk tingkatan pengetahuan adalah, kecuali ?
Jawaban :
Filososi
Penjelasan :
Tingkatan pengetahuan ilmiah ada 4 yaitu:
• Pengetahuan deskriptif
• Pengetahuan kausal
• Pengetahuan normatif
• Pengetahuan essensial
14. Nilai-nilai Pancasila sebagai jiwa bangsa dan kepribadian bangsa disepakati oleh para pendiri negara (political consensus) sebagai dasar negara Indonesia, hal ini merupakan salah satu alasan diperlukannya pancasila dalam kajian sejarah bangsa indonesia sebagai apa ?
Jawaban :
Pancasila sebagai Perjanjian Luhur
Penjelasan :
Perjanjian luhur, artinya nilai-nilai Pancasila sebagai jiwa bangsa dan kepribadian bangsa disepakati oleh para pendiri negara (political consensus) sebagai dasar negara Indonesia
Baca juga : Download Soal & Jawaban Tes CPNS dari MENPAN RB
15. Sila ke dua dijiwai oleh sila apa ?
Jawaban :
Sila I
Penjelasan :
Sila-sila pancasila bersifat hierarkhis dan berbentuk piramidal, maksudnya disini Susunan sila-sila pancasila menunjukkan suatu rangkaian urutan yang berjenjang, dimana sila-sila pancasila dijiwai oleh sila sebelumnya dan menjiwai sila berikutnya.
• Sila pertama menjiwai sila ke-2 hingga sila ke-5
• Sila ke-2 dijiwai oleh sila pertama dan sila ke-2 menjiwai sila ke-3 hingga sila ke-5
• Sila ke-3 dijiwai oleh sila pertama & sila ke-2 dan sila ke-3 menjiwai sila ke-4 dan sila ke-5
• Sila ke-4 dijiwai oleh sila pertama, sila ke-2, & sila ke-3 dan sila ke-4 menjiwai sila ke-5
• Sila ke-5 dijiwai oleh sila pertama hingga sila ke-4
16. Naluri manusia guna selalu hidup beserta orang lain disebut dengan apa ?
Jawaban :
Gregariousness
Penjelasan :
Naluri manusia guna selalu hidup beserta orang lain disebut gregariousness
17. Tujuan negara ialah memungkinkan rakyatnya berkembang serta mengembangkan daya ciptanya sebebas mungkin. Penjelasan : di samping merupakan tujuan negara yang dikemungkakan oleh siapa ?
Jawaban :
Roger H. Soltan
Penjelasan :
Menurut Roger H. Soltan, tujuan negara ialah memungkinkan rakyatnya berkembang serta mengembangkan daya ciptanya sebebas mungkin
18. Negara yang memiliki powers constitutive, yakni wewenang membentuk undangundang dasar sendiri serta wewenang mengatur bentuk organisasi sendiri dalam kerangka dan batas-batas konstitusi negara tersebut. Bentuk negara berdasarkan Penjelasan : di samping adalah ?
Jawaban :
Federasi
Penjelasan :
Negara serikat/ federasi ialah negara yang susunan negaranya jamak, terdiri dari negara-negara bagian
19. Ikut mengawasi jalannya pemerintahan di daerah maupun di tingkat pusat, merupakan peranan warga negara dalam mewujudkan ?
Jawaban :
Nasionalisme & patriotisme
Penjelasan :
Peranan warga negara indonesia dalam mewujudkan rasa nasionalisme & patriotisme antara lain adalah :
• Menghindari tindakan provokatif yang tidak bertanggung jawab.
• Aktif memberi usul, saran, tanggapan, dan kritik terhadap penyelenggaraan negara
• Menjalankan dan mempertahankan kegiatan yang bersifat kerukunan di masyarakat, misalnya, acara pernikahan, kematian, kelahiran, dan syukuran
• Menjaga nama baik dan kebanggaan atas negara sendiri di luar negeri, misalnya, ketika belajar atau bekerja di negara lain
• Mengikuti siskamling dan kerja bakti
• Ikut mengawasi jalannya pemerintahan di daerah maupun di tingkat pusat
• Menjaga ketertiban masyarakat dengan mematuhi aturan yang dibuat bersama
• Mematuhi hukum dan aturan yang telah disepakati negara
• Menerima dan menghargai perbedaan antarsuku bangsa, misalnya, berteman dengan siswa dari suku lain
• Bersedia membela negara dari ancaman negara lain
• Mengikuti kegiatan PON, Jambore Nasional, MTQ, pretukaran pelajar, dan misi kesenian
Baca juga : 13 Istilah yang Wajib di Pahami Sebelum Ikut Seleksi CPNS
20. Berdasarkan lima konsep negara yang diajukan oleh M. Tahir Azhary, konsep negara hukum yang diterapkan di negara-negara Eropa-Kontinental adalah ?
Jawaban :
Rechtsstaat
Penjelasan :
Rechtsstaat adalah konsep negara hukum yang diterapkan di negara-negara EropaKontinental
21. Salah satu sumber hukum yang yang berlaku di Indonesia adalah perjanjian dalam hubungan internasional antara satu negara dengan negara lainnya. Sumber hukum ini disebut juga dengan apa ?
Jawaban :
Traktat
Penjelasan :
Sumber hukum yang berlaku di Indonesia :
• Kebiasaan hukum tidak tertulis
Kebiasaan ialah sumber hukum tertua, sumber dari mana dikenal atau dapat digali sebagian dari hukum di luar undang-undang.
• Doktrin
Doktrin adalah pendapat para ahli hukum terkemuka yang dijadikan dasar atau asas-asas penting dalam hukum dan penerapannya.
• Undang-undang
Pengertian undang-undang dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu undang-undang dalam arti material dan undang-undang dalam arti formal:
a) Undang-undang dalam arti material ialah setiap peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintah yang dilihat dari isinya disebut undang-undang dan mengikat setiap warga negara secara umum.
b) Undang-undang dalam arti formal ialah setiap keputusan penguasa yang dilihat dari bentuknya dan cara terjadinya dapat disebut undang-undang.
• Yurisprudensi
Yurisprudensi ialah keputusan hakim terdahulu terhadap suatu perkara yang tidak diatur oleh undang-undang dan dijadikan pedoman oleh hakim lainnya dalam memutuskan perkara yang serupa. Munculnya yurisprudensi dikarenakan adanya peraturan perundang-undangan yang kurang maupun tidak jelas pengertiannya sehingga menyulitkan hakim dalam memutuskan suatu perkara.
Untuk itu, hakim membuat maupun membentuk hukum baru dengan cara mempelajari putusan-putusan hakim terdahulu, khususnya tentang perkaraperkara yang sedang dihadapinya.
• Traktat
Traktat ialah perjanjian dalam hubungan internasional antara satu negara dengan negara lainnya. Apabila dua orang mengadakan kata sepakat (konsensus) tentang sesuatu hal, maka mereka lalu mengadakan perjanjian.
Traktat dapat dibedakan menjadi dua. :
a) Traktat bilateral ialah perjanjian yang diciptakan oleh dua negara. Traktat ini bersifat tertutup karena hanya melibatkan dua negara yang berkepentingan. Misalnya, Perjanjian Dwi-Kewarganegaraan antara Indonesia dan RRC.
b) Traktat multilateral ialah perjanjian yang dibuat atau dibentuk oleh lebih dari dua negara. Contohnya, perjanjian internasional tentang pertahanan bersama negara-negara Eropa (NATO). Apabila ada traktat multilateral yang memberikan kesempatan pada negara-negara yang semula tidak turut mengadakannya, tetapi kemudian juga menjadi pihaknya, maka traktat tersebut adalah traktat kolektif atau traktat terbuka, misalnya, Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Baca juga : 8 Persiapan Dalam Mengikuti Seleksi CPNS
22. Hukum yang timbul dari hukum objektif yang dihubungkan dengan seseorang tertentu merupakan pengertian dari hukum apa ?
Jawaban :
Hukum subjektif
Penjelasan :
Penggolongan hukum berdasarkan Wujudnya :
• Hukum subjektif, yakni hukum yang timbul dari hukum objektif yang dihubungkan dengan seseorang tertentu. Contohnya, UU No. 1/74 tentang
Perkawinan
• Hukum objektif, yaitu hukum dalam negara yang berlaku umum dan tidak mengenal orang atau golongan tertentu. Contohnya, UU No. 14/92 tentang Lalu Lintas
23. Salah satu lembaga pelaksana kekuasaan kehakiman bagi rakyat pencari keadilan pada umumnya adalah ?
Jawaban :
Peradilan umum
Penjelasan :
Peradilan umum merupakan salah satu lembaga pelaksana kekuasaan kehakiman bagi rakyat pencari keadilan pada umumnya. Lembaga yang termasuk dalam peradilan umum adalah Pengadilan Negeri dan Pengadilan Tinggi
24. Salah satu dasar hukum pemberantasan tidak pidana korupsi adalah Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2004, hal tersebut mengenai apa ?
Jawaban :
Percepatan Pemberantasan Korupsi
Penjelasan :
Dasar hukum pemberantasan tidak pidana korupsi adalah sebagai berikut:
• UU No. 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• UU No. 28 tahun 1999 tentang Penyelengaraan Negara yang Bersih dan Bebas KKN
• UU No. 3 tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• UU No. 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• Ketetapan MPR No. X/MPR/1998 tentang Penyelengaraan Negara yang Bersih dan Bebas KKN
• UU No. 15 tahun 2002 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang
• UU No. 30 tahun 2002 tentang Komisi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (KPK)
• Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2004 tentang Percepatan Pemberantasan Korupsi
• Peraturan Pemerintah No. 71 tahun 2000 tentang Tata Cara Pelaksanaan Peran Serta Masyarakat dan Pemberian Penghargaan dalam Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
• Peraturan Pemerintah No. 63 tahun 2005 tentang Sistem Manajemen Sumber Daya Manusia KPK
25. Setiap hak asasi seseorang menimbulkan kewajiban dasar dan tanggung jawab untuk menghormati hak asasi orang lain secara timbal balik. Penjelasan : disamping merupakan ?
Jawaban :
Kewajiban-kewajiban dasar manusia yang terkandung dalam HAM
Penjelasan :
Dalam HAM, terkandung pula kewajiban-kewajiban dasar manusia sebagai berikut :
• Setiap orang wajib menghormati hak asasi orang lain, moral, etika, dan tata tertib kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
• Setiap orang yang ada di wilayah negara RI wajib patuh pada peraturan perundang-undangan, hukum tidak tertulis, dan hukum internasional (mengenai hak asasi manusia yang telah diterima oleh negara RI)
• Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada batasan yang ditetapkan oleh undang-undang
• Setiap warga negara wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara
• Setiap hak asasi seseorang menimbulkan kewajiban dasar dan tanggung jawab untuk menghormati hak asasi orang lain secara timbal balik
26. Keberadaan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) diatur oleh apa ?
Jawaban :
Pasal 75 sampai dengan pasal 99 UU No. 39 tahun 1999
Penjelasan :
Keberadaan Komnas HAM diatur dalam Pasal 75 sampai dengan Pasal 99 UU No. 39 tahun 1999
Baca : Tips Lolos Seleksi CPNS
27. Dibawah ini yang termasuk hambatan dalam penegakan HAM (Hak Asasi manusia) di Indonesia yang berasal dari dalam negeri adalah ?
Jawaban :
Kualitas peraturan perundang-undangan belum sesuai dengan harapan masyarakat
Penjelasan :
Hambatan-hambatan dalam penegakan HAM di Indonesia yang berasal dari dalam negeri antara lain adalah:
• Keadaan geografis Indonesia yang luas dan jumlah penduduknya yang banyak
menimbulkan kendala dalam komunikasi dan sosialisasi produk hukum dan perundang-undangan
• Budaya hukum dan hak asasi manusia yang belum terpadu
• Kualitas peraturan perundang-undangan belum sesuai dengan harapan masyarakat
• Penegakan hukum yang kurang atau tidak bijaksana karena bertentangan dengan aspirasi masyarakat
• Rendahnya penguasaan hukum dari sebagian aparat penegak hukum, baik dalam teori maupun pelaksanaan
• Kesadaran hukum yang masih rendah sebagai akibat rendahnya kualitas sumber daya manusia
• Mekanisme lembaga penegak hukum yang fragmentaris sehingga sering menimbulkan disparitas penegak hukum dalam kasus yang sama
28. Salah satu syarat pembentukan pengadilan internasional di suatu negara dalam menangani kasus pelanggaran berat hak asasi manusia adalah ?
Jawaban :
Pemerintah negara yang bersangkutan tidak berdaya dan tidak sanggup menciptakan pengadilan yang objektif
Penjelasan :
Di suatu negara akan dibentuk pengadilan internasional atas kasus pelanggaran berat hak asasi manusia apabila terjadi hal-hal sebagai berikut:
• Pemerintah negara yang bersangkutan tidak berdaya dan tidak sanggup menciptakan pengadilan yang objektif
• Mengancam perdamaian internasional ataupun regional
• Berlangsung konflik yang terus-menerus
29. Perjanjian dari kesepakatan antara warga negara dengan pemerintah merupakan salah satu unsur-unsur yang harus dimuat di dalam konstitusi menurut pendapat Lohman, hal tersebut disebut juga dengan apa ?
Jawaban :
Konstitusi sebagai perwujudan kontak sosial
Penjelasan :
Unsur-unsur yang harus dimuat di dalam konstitusi menurut pendapat Lohman (dalam Farida Indrati Suprapto) adalah:
• Konstitusi sebagai perwujudan kontak sosial, yaitu merupakan perjanjian dari kesepakatan antara warga negara dengan pemerintah
• Konstitusi sebagai penjamin hak asasi manusia, yaitu merupakan penentu hak dan kewajiban warga negara dan badan-badan pemerintah
• Konstitusi sebagai forma regiments, yaitu merupakan kerangka pembangunan pemerintah
Baca juga : Kumpulan Soal CPNS Terlengkap
30. Dibawah ini yang merupakan salah satu makna yang terkandung dalam alinea keempat pembukaan UUD 1945 adalah, kecuali ?
Jawaban :
Bahwa perjuangan bangsa Indonesia telah sampai pada saat yang tepat, yaitu kemerdekaan
Penjelasan :
Makna yang terkandung dalam alinea ketiga pembukaan UUD 1945 :
• Adanya keinginan untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
• Adanya keinginan untuk memajukan kesejahteraan umum
• Adanya keinginan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa
• Ikut serta melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan dan perdamaian abadi
• Dasar negara, yaitu Pancasila
31. Pada masa kedatangan negara-negara eropa di dunia timur untuk mencari rempahrempah, negara eropa yang mendarat di Maluku pada tahun 1521 adalah ?
Jawaban :
Spanyol
Penjelasan :
Pada tahun 1521 Spanyol berhasil mendarat di Maluku
32. Kapan VOC dibubarkan ?
Jawaban :
31 Desember 1799
Penjelasan :
VOC di bubarkan pada tanggal 31 Desember 1799
33. Sekolah pada zaman Belanda, dimana sekolah bagi para calon pegawai negeri adalah ?
Jawaban :
OSVIA
Penjelasan :
Tujuan dikembangkannya sistem pendidikan barat di indonesia yang pada awalnya bertujuan untuk menghasilkan tenaga administrasi Belanda yang terampil, terdidik, dan murah. Namun semenjak diberlakukannya Politik Etis yang digagas oleh Van Deventer pemerintah Belanda lebih terdorong untuk mendirikan sekolah-sekolah secara berjenjang. Selain karena tuntutan Van Deventer, hal ini juga bertujuan untuk mengarahkan pendidikan bagi masyarakat Indonesia agar terbebas dari kebodohan sehingga mampu menyediakan tenaga ahli dan terdidik dalam segala bidang. Sekolah yang ada di pada zaman Belanda adalah:
• ELS (Europese Lagere School) khusus untuk anak-anak Eropa dan HIS (Holands Inlandse School) untuk anak-anak pribumi . Adapula sekolah dasar bagi pribumi yang dibedakan antara sekolah kelas satu untuk golongan bangsawan dan kelas dua untuk golongan rakyat biasa
• MULO (Meer Uitgebreid Lagere Onderwijk) yang dilanjutkan ke AMS (Algemeene Middelbare School), yang lainnya ada HBS (Hogere Burger School) dan KS (Kweek School) atau sekolah keguruan, merupakan sekolah setingkat SMP dan SMA.
• OSVIA (Opleiding School Voor Inlandsche Ambtenaren), merupakan sekolah bagi para calon pegawai negeri, STOVIA (School Toot Opleiding van Indische Artsen) untuk sekolah kedokteran, THS (Technische Hogere School) sebagai sekolah tinggi tehnik yang sekarang bernama ITB (Institut Teknologi Bandung); merupakan sekolah setingkat perguruan tinggi
Baca juga : Penyebab Situs Website CPNS Susah Diakses
34. Perlu dijelaskan bahwa sebagai aparatus komunikasi, bahasa memiliki rupa-rupa keterbatasan dan ketidaksempurnaan, banyak kekuranglengkapan yang melekat erat (inheren) di dalam sosok bahasa itu sendiri, yang pada gilirannya justru dapat mencuatkan aneka kesalahpahaman. Sebab pertama dari kekuranglengkapan dan kekurangsempurnaan bahasa adalah ihwal penandaan atau penyimbolan unsurunsur kebahahasaan. Penandaan komponen-komponen bahasa tersebut lazimnya dilakukan baik secara konvensional maupun inkonvensional.
Masalah utama yang dibicarakan dalam paragraf di atas adalah ?
Jawaban :
Bahasa memiliki rupa-rupa keterbatasan dan ketidaksempurnaan
Penjelasan :
Masalah utama yang dijelaskan dalam paragraf di atas adalah mengenai Penyebab kekuranglengkapan dan kekurang sempurnaan bahasa
35. Pemerintah melakukan debirokratis di bidang industri. Makna kata debirokratis dalam kalimat tersebut adalah ?
Jawaban :
Penyederhanaan mekanisme pengurusan
Penjelasan :
Makna kata debirokratis dalam kalimat tersebut adalah Penyederhanaan mekanisme pengurusan
Download Pdf Kumpulan Soal Tes CPNS :